SERASEHAN FORUM KESERASIAN SOSIAL TANI SEJAHTERA DESA KALUKUANG LAKSANAKAN PERTEMUAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN JALAN RABAT BETON

Sarasehan Forum Keserasian Sosial Tani Sejahtera Desa Kalukuang Kec. Galesong  Laksanakan pertemuan perencanaan Pembangunan jalan rabat beton. Acara ini di buka oleh kepala desa kalukuang, hadir pula pejabat dinas sosoal kabupaten Takalar, Babinsa, Binmas dan tokoh masyarakat. (Kamis, 10 Desember 2020)

Bantuan ini berasal dari Dinas sosoal pembuatan jalan Rabat Beton sepanjang 100 Meter yang pengerjaannya di kerjakan secara gotong royong warga setempat yang di kerjakan secara bergotong royong.

H.Agus Halerah (Fsilitator) menyatakan bahwa Masyarakat desa kalukuang mengucapkan banyak terima kasih kepada kementrian sosial,dinas sosial provinsi,dinas sosial kabupaten serta Forum Keserasian Sosial karena dengan adanya Program Keserasian Sosial yang bersumber dari Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Sosial (PSKBS) Kementerian Sosial RI tahun 2020 ini semoga bisa meminimalisir kemungkinan terjadinya konflik sosial yang mungkin saja terjadi antar unsur pranata sosial dan keagamaan di masyarakat. 
Masyarakat semoga juga bisa memelihara kondisi damai dalam masyarakat dan mengembangkan sistem penyelesaian perselisihan secara damai, meredam potensi konflik dan membangun sistem peringatan dini konflik sosial melalui Forum Keserasian Sosial.

Penulis : Daeng Laja'

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KARANG TARUNA INDONESIA (KTI) PATTINGALLOANG DESA BONTOKASSI GELAR BAKTI SOSIAL

PEMERINTAH DESA BONTOKASSI DAN PUSKESMAS DESA BONTOKASSI LAKSANAKAN VAKSINASI MASSAL

GELAR REBUK STUNTING, PEMERINTAH DESA BONTOKASSI OPTIMIS ANGKA STUNTING TURUN